Satu tempat yang membuat Nonita jatuh cinta adalah City Palace. “Saya bisa seharian di sini, waktu tiga jam tidak cukup,” cerita Nonita. Berdiri di tepi timur Danau Pichola, City Palace terdiri dari serangkaian bangunan istana yang dibangun pada waktu yang berbeda-beda dari tahun 1559.
Istana ini memiliki tiga gerbang utama. Kompleks istana ini begitu besar sehingga sebelum berkunjung Anda perlu tahu dulu tujuan-tujuannya. Interiornya begitu cantik dan mencengangkan. Tiap bagian atau ruangan didesain berbeda-beda sesuai fungsinya. Contohnya tempat ratu bersantai bernuansa biru, sementara yang lain warna dan lukisannya akan berbeda.
Salah satu bagian City Palace yang mesti dikunjungi adalah Bada Mahal. Secara bahasa, Bada Mahal berarti istana besar. Berdiri di atas formasi batu alam setinggi 90 kaki, istana ini merupakan perpaduan antara gaya arsitektur Rajputana dan Mughal. Istana ini juga dikenal sebagai Men's City Palace. Bada Mahal memiliki halaman rumput yang rimbun, taman yang terawat baik, kamar besar dengan ukiran dan cermin bercat di dinding, pilar kuat, halaman yang luas, balkon yang megah serta air mancur. Sayangnya, menurut Nonita Respati, kondisi City Palace megah ini kurang terawat terlihat dari banyaknya cat yang mengelupas. (NTF) Foto: Nonita Respati
Istana ini memiliki tiga gerbang utama. Kompleks istana ini begitu besar sehingga sebelum berkunjung Anda perlu tahu dulu tujuan-tujuannya. Interiornya begitu cantik dan mencengangkan. Tiap bagian atau ruangan didesain berbeda-beda sesuai fungsinya. Contohnya tempat ratu bersantai bernuansa biru, sementara yang lain warna dan lukisannya akan berbeda.
Salah satu bagian City Palace yang mesti dikunjungi adalah Bada Mahal. Secara bahasa, Bada Mahal berarti istana besar. Berdiri di atas formasi batu alam setinggi 90 kaki, istana ini merupakan perpaduan antara gaya arsitektur Rajputana dan Mughal. Istana ini juga dikenal sebagai Men's City Palace. Bada Mahal memiliki halaman rumput yang rimbun, taman yang terawat baik, kamar besar dengan ukiran dan cermin bercat di dinding, pilar kuat, halaman yang luas, balkon yang megah serta air mancur. Sayangnya, menurut Nonita Respati, kondisi City Palace megah ini kurang terawat terlihat dari banyaknya cat yang mengelupas. (NTF) Foto: Nonita Respati