Coba Wisata Religi di India, Tanah Kelahiran Olahraga Yoga
Raih ketenangan diri di tempat kelahiran olahraga yoga. Ini itinerary-nya.
31 Jul 2015


1 / 4
Sudah sering menikmati manfaat meditasi di samping olahraga yoga? Maka tak salah jika Anda terpikir untuk menyambangi India, tanah kelahiran olah fisik, mental, dan spiritual tersebut. Sekolah dan tempat-tempat retret olahraga yoga tersebar di berbagai daerah di India, dan bisa Anda pilih sesuai disiplin yoga yang ingin Anda tekuni. Sementara itu, meditasi yang banyak dipraktekkan untuk melatih pikiran dan relaksasi dengan berbagai teknik juga dapat Anda nikmati di banyak ashram di sana.

Itinerari Spiritual:

  • Mencari kedamaian di Art of Living International Centre di Bangalore. Lokasinya yang dikelilingi jalan setapak pegunungan, taman-taman, danau, dan pertanian organik mendukung aktivitas yang menenangkan hati. Tamu-tamu Art of Living juga bisa membaur dalam keseharian di ashram dengan ikut memasak atau membersihkan ashram.
  • Bagi Anda yang tertarik pada yoga retreat di resor mewah modern, ada Shreyas yang juga berlokasi di Bangalore. Tempat ini menyediakan tenda-tenda nyaman di tengah taman untuk lokasi menginap Anda sekaligus berlatih olahraga yoga. Pelarian spiritual Anda di sini juga semakin dimudahkan oleh perawatan di spa, kelas-kelas meditasi, hingga masakan vegetarian berbahan organik.
  • Semakin mendekati kaki gunung Himalaya tepatnya di kota Narendra Nagar, ada lagi sebuah retreat bernama Ananda in the Himalayas. Resor mewah ini selain menyediakan kelas-kelas yoga sesuai ajaran bihar, juga meditasi, stress management, bahkan penurunan berat badan.
  • Bicara soal yoga ajaran Bihar, tak salah bila mengarahkan perjalanan ke kota Bodh Gaya di negara bagian Bihar. Kota itu disebut sebagai tempat sang Buddha mendapatkan pencerahan di bawah pohon bodhi. Candi Mahabodhi yang berdiri di kota ini, sudah ditetapkan sebagai UNESCO World Heritage Site.

Teks: CE/MUT
Foto: AFP, Corbis

 

Author

DEWI INDONESIA