Cara Tepat Layering Skincare untuk Kulit Sehat Berkilau
Ini dia rumus dasar menentukan urut-urutan perawatan kulit untukmu.
11 Jun 2020


Produk perawatan kulit atau skincare kini sudah begitu lumrah bagi banyak orang. Sesederhana apapun, tiap-tiap orang pasti mempunyai metode dan rutinitas penggunaan produk perawatan kulit. Tak sedikit pula perempuan yang mendalami seni penggunaan skincare dengan menggunakan beberapa produk sekaligus.

Hal ini tak jarang membuat bingung beberapa orang yang baru mencobanya. Pertanyaan harus dimulai dari mana dan bahan aktif mana yang tak boleh digunakan di saat bersamaan menjadi dua yang paling mendasar. Untuk itu berikut ini beberapa rumus dasar tepat guna dalam melakukan

Mulai dari yang teksturnya paling ringan
Produk skincare dengan tekstur ringan seperti serum tidak mempunyai kemampuan penetrasi yang dalam. Untuk itu, serum sebaiknya digunakan di tahapan-tahapan pertama skincare routine-mu. Misalnya langsung setelah membersihkan wajah. Sehingga lebih efektif dalam mengatasi masalah kulit Anda. Meski demikian tidak semua serum cocok digunakan langsung, maka dari itu penting pula memperhatikan teksturnya.

Selain itu, jika Anda termasuk orang dengan kulit sensitif ada baiknya Anda menggunakan moisturizer atau toner dengan hidrasi yang cukup dan menyiapkan kulit Anda sebelum terpapar serum berbahan aktif.


 

Tambahkan antioksidan
Setelah itu, ada baiknya untuk menambahkan produk antioksidan yang mengandung vitamin C. Bahan yang satu ini punya khasiat untuk mencerahkan dan melindungi kulit dari sinar matahari. Itu mengapa produk ini terutama cocok digunakan untuk rutinitas perawatan kulit di pagi hari.

Namun ingat baiknya vitamin C tidak digunakan bersamaan dengan produk-produk yang mengandung alpha hydroxy acid seperti glycolic. Maka dari itu, jika Anda sedang menggunakan produk berbahan asam aktif, alternatif antioksidan lain yang bisa digunakan antara lain produk dengan kandungan Green Tea atau resveratrol.

Biarkan produk meresap
Kami serius, biarkan produk yang Anda gunakan meresap terlebih dulu. Berikan jeda 1-2 menit sebelum kembali menggunakan produk berikutnya. Langkah sederhana, tetapi sering terlupa.

 


Topic

Beauty tip

Author

DEWI INDONESIA