Coach Fall 2020: Visi Urban Stuart Vevers
Menilik koleksi Coach untuk musim gugur 2020
19 Feb 2020


13 / 14

Coach merilis koleksinya untuk musim gugur dalam interpretasi menarik pada 60 tampilan di peragaan yang dilaksanakan di 47th Street Warehouse, New York City lalu. Stuart Vevers, yang masih memegang kapal kreatif Coach, menyuguhkan presentasi mode yang kali ini memperlihatkan visi urbanis dan kaya ekspresi pada koleksinya.

Pada awal tahun ini, Stuart menyulap warna-warna primer yang menggambarkan sebuah nuansa nostalgia dalam penyampaian kebebasan berekspresi. Sebabnya ia banyak membuat oversized outerwear dan dibuat layer-by-layer untuk menginisiasi ciri khas musim gugur.

Tak tertinggal dalam 60 tampilan ini, karakter kulit Coach yang tetap bersinar dan koleksi tasnya yang dibuat seperti city blocks, menyerupai geometrikal kota Gotham. Ada yang dibuat bentuk kerucut, tabung, balok, hingga prisma segitiga.

Pada peragaannya, koleksi ini juga menampilkan hasil kolaborasi anyar bersama Jean-Michel Basquiat. “Coach telah berhasil melakukan penyatuan tekstur, detail, dan energi dari seorang Jean-Michel,” ujar Lisane Basquiat, dilansir seperti pers rilis Coach.

Peragaan pertama Coach di tahun 2020 ini juga diramaikan dengan iringan musik dan penyanyi Debbie Harry yang bermain bersama band The Coathangers. Anda dapat melihat beberapa koleksi anyar musim gugur Coach 2020 pada slideshow di atas. (FH) Foto: Coach


 

 


Topic

Runway Report

Author

DEWI INDONESIA