Dalam rangka menyambut tahun baru cina, department store ternama asal Prancis, Galeries Lafayette, menghadirkan koleksi khusus karya Ghea Panggabean, Mel Ahyar dan Votum oleh Sebastian Gunawan. Hiasan lampion, pohon ceri dan undian hadiah “angpao” sebagai ciri khas tradisi Cina pun turut meramaikan acara yang akan berlangsung hingga 1 Maret 2015 ini.
Acara dibuka oleh koleksi klasik karya Sebastian Gunawan untuk lini Votumnya yang mengangkat Primavera, lukisan karya seniman Italia, Sandro Botticelli, sebagai gagasan koleksinya. Paduan budaya Cina dengan sentuhan budaya Eropa terlihat dari kombinasi kain brocade dan damask yang banyak ia gunakan pada koleksinya.
Lain dengan Mel Ahyar, mayoritas koleksinya berwarna hitam dengan sentuhan warna merah dan bordir yang membentuk burung phoenix dihiasi dengan gantungan fringe merah khas tradisi Cina menjadikannya sebagai pilihan yang agak berbeda untuk menyambut imlek.
Terakhir, Ghea Panggabean membawakan koleksinya yang bertemakan Splendour of Phoenix. Koleksi yang terinspirasi dari peranakan ini merupakan gabungan budaya Indonesia dan budaya tradisional Cina dengan dominasi warna coklat tanah, merah tua dan hijau muda lalu ditutup dengan sebuah gaun panjang berbahan beludru berwarna hijau dengan hiasan bordir dan payet pada bahunya. (TIN) Foto: Dok. Dewi.