Rodarte Tampilkan Busana Gaya Gotik di New York Fashion Week
Warna hitam dominasi koleksi Musim Gugur 2023 Rodarte di New York Fashion Week
13 Feb 2023




Rodarte kembali hadir di New York Fashion Week sekaligus membuka parade Musim Gugur-Musim Dingin 2023. Kali ini, Rodarte menampilkan busana serba hitam dengan unsur gaya gotik, gaun warna-warni yang terinspirasi dari dongeng tentang peri hutan dan gaya tahun 60-an. 

Kakak beradik Kate dan Laura Mulleavy, pemilik dan perancang busana jenama Rodarte, mengambil inspirasi dari gambar ibu mereka, Victoria, yang merupakan seorang seniman. Kala itu, Kate dan Laura Mulleavy, meminta ibu mereka untuk membuat gambar tentang peri untuk koleksi Rodarte. Victoria kemudian menggambar beberapa ilustrasi dalam pensil warna dan pada akhirnya berkembang menjadi sebuah koleksi dongeng bergaya gotik yang dikreasikan oleh Kate dan Laura Mulleavy. 

Romansa dan unsur gotik ini terlihat dalam beberapa koleksi gaun dengan potongan siluet mermaid berwarna hitam yang berlalu-lalang di panggung runway. Gaun-gaun ini didesain dengan lengan panjang dan lebar seperti gaun yang dikenakan karakter Morticia Addams. Ada juga gaun serba hitam dengan siluet lurus, gaun rajutan yang dipadukan dengan motif renda, serta gaun yang dihiasi dengan ruffle lebar dari bahan tulle.

Busana serba hitam ini dilengkapi dengan riasan tebal bergaya gotik yang identik dengan sapuan eyeliner hitam memanjang dan garis simetris yang memanjang hingga hidung. Lipstik berwarna biru atau hitam pun dipilih untuk melengkapi penampilan gotik para model. Tidak lupa Rodarte melengkapi koleksi peragaan busana mereka dengan aksesori mahkota yang terbuat dari metal.

Tidak hanya warna hitam yang seolah-olah menggambarkan “kegelapan” dalam dunia peri, Rodarte juga memberikan kejutan dengan koleksi gaun yang hadir dengan warna cerah dan dihiasi dengan elemen bunga yang memberikan nuansa “kebahagiaan” dunia peri. Sejumlah gaun dengan siluet lurus tampil dengan bahan yang dicetak motif ilustrasi peri. 

Rodarte juga membawa sentuhan tahun 1920-an dengan hadirnya gaun flapper dengan detail manik-manik dan aksen fringe, serta potongan busana tunik dalam warna hijau mint dan ungu yang menggambarkan era tahun 1960-an.

 

CARRA NETHANIA

Foto: Vogue Runway

 


Topic

Fashion

Author

DEWI INDONESIA