Pesona Sepanjang Masa Tissot Bellissima
Pencarian jam tangan dengan kecantikan abadi sampai pada titik temunya di sebuah benda mungil persembahan Tissot.
5 Apr 2021


3 / 3

Bagi perempuan, pergi ke pesta merupakan sebuah tantangan. Penampilan terbaik dipersembahkan untuk mencuri perhatian. Tidak hanya tatanan rambut, riasan maupun gaun indah nantinya juga akan menjadi pusat perhatian. Aksesori pun mendapat tempat penting dalam pencitraan seorang perempuan. Oleh karena itu, jam tangan tidak boleh dilupakan untuk melengkapi kesatuan mode dalam sebuah keseluruhan penampilan.

Namun, jam tangan hanya menjadi pelengkap tidak boleh mencuri lampu sorot lalu mengalahkan si pemakainya. Sesuatu yang mungil untuk menghiasi pergelangan tangan menjadi solusi untuk menghantarkan seorang perempuan hadir tepat waktu dalam sebuah perhelatan penting. 

Tissot mempersembahkan Bellissima, sebuah rilisan teranyar yang mengedepankan presisi, profesionalitas dan keindahan arloji yang kali ini ditujukan untuk para perempuan. Dikenakan siang hari saat bekerja maupun jamuan makan malam resmi di malam hari, Tissot Bellissima senantiasa memberikan pesona elegan untuk menemani aktivitas setiap perempuan. 

Dikenal sebagai salah satu pembuat jam tertua di dunia, Tissot mengupayakan sebuah atribusi maksimal dalam tiap rilisannya. Pada Bellissima, keseluruhan jam dibuat dengan baja dengan alternatif warna rose gold yang romantis. Untuk kesan yang lebih kasual, strap kulit menjadi versi pengganti dari strap baja yang formal.

Lebih jauh lagi, elaborasi kompleks Tissot Bellissima semakin memesona lewat detailnya yang begitu indah. Keramik cabochon putih digunakan sebagai material crown. Detak jam dibuat serupa dengan warna case yang melingkari angka romawi sebagai penunjuk arah dengan penunjuk tanggal terhias manis di atas angka enam. Lalu permukaan dial dihiasi dengan ukiran guilloche rosette yang bersatu estetis dengan keseluruhan model arloji ini. 

Dengan deretan detail dan sentuhan akhir yang sangat detail, Tissot Bellissima adalah teman terbaik bagi mereka yang mendambakan aksesori elegan yang bersinar tanpa batas. Tidak berlebihan namun cantik, rasanya tidak ada yang perlu dicemaskan lagi untuk menunjukkan jati diri perempuan profesional nan elegan seutuhnya. (JE) Foto: Tissot
 

 


Topic

Fashion

Author

DEWI INDONESIA