
Taro, makanan ringan legendaris yang telah menemani masa kecil berbagai generasi selama 40 tahun, menghadirkan kejutan melalui kolaborasi eksklusif dengan Ageless Galaxy (AGLXY), jenama lokal yang bergerak di bidang pakaian kasual. Kolaborasi ini menghadirkan merchandise yang menggabungkan nostalgia masa kecil dengan gaya hidup modern, mengajak penggemar Taro, termasuk juga mereka yang telah dewasa, untuk #ReigniteYourInnerChild.
Semangat Petualangan Taro
Farry Ongkowidjaja, perwakilan dari FKS Group yang menaungi Taro, menekankan bahwa kolaborasi ini bukan sekadar tentang produk, tetapi juga tentang menciptakan brand yang berkelanjutan dan relevan. Melalui kolaborasi ini, Taro ingin memperluas visinya dengan menciptakan misi dan tujuan yang lebih visioner, sambil tetap mempertahankan semangat petualangan yang menjadi ciri khasnya.
“Kolaborasi ini adalah bentuk komitmen kami untuk terus menghadirkan nilai tambah bagi konsumen, terutama di usia Taro yang ke-40,” ujarnya.
Riza Arief Rahman, Wakil Kepala Pemasaran FKS Food Sejahtera, menambahkan bahwa misi utama kolaborasi ini adalah menginspirasi individu untuk menghidupkan kembali jiwa petualangan mereka.
“Lewat petualangan, kita bisa mempelajari nilai-nilai kehidupan yang baru bahkan tumbuh bersama,” jelasnya. “Lewat kolaborasi ini, Taro ingin mengingatkan bahwa jiwa petualangan anak-anak perlu ditemukan kembali dan diekspresikan dengan penuh keberanian dan rasa senang,” lanjutnya.
Kolaborasi yang Eksploratif
AGLXY adalah merek yang terinspirasi oleh luar angkasa dan keunikannya dalam menghadirkan elemen khas ini dalam tiap produknya. Dengan kharakter khas yang dimiliki kedua kolaborator, merchandise yang mereka ciptakan tentu menghadirkan kedua kepribadian ini. Kolaborasi ini menghadirkan sembilan produk, yakni kaos dewasa dan anak, jersey sepak bola, celana kargo, rompi, topi, botol minum, stiker, hingga pin enamel. Semua produk dalam koleksi mereka menggabungkan unsur nostalgia, gaya hidup, hingga petualangan modern.
Dengan membawa nostalgia ke dalam gaya hidup modern, Taro dan AGLXY mengingatkan bahwa jiwa petualang tak mengenal usia—saatnya #ReigniteYourInnerChild dan melangkah ke depan dengan keberanian dan kreativitas tanpa batas!
Teks: Dara Nadira
Editor: Mardyana Ulva
Foto: Taro