Perlu diakui bahwa memiliki tas yang digilai oleh jutaan penggemar di seluruh dunia membuat kita seringkali menjumpai kesamaan di ragam kesempatan. Hal itu menunjukkan antusiasme yang luar biasa dan menunjukkan bahwa kita tidak kehilangan momen bergaya. Di sisi lain Anda bisa saja tanpa sengaja menukar tas dengan milik orang lain.
Lain halnya jika benda tersebut mendapatkan kesempatan untuk menjumpai personalisasi. Longchamp misalnya yang mencuri perhatian lewat lini My Pliage serta menghadirkan personalisasi tas sejak tahun 2004. Untuk musim panas tahun ini, Longchamp lewat My Pliage Club dan My Pliage Signature memungkinkan Anda untuk mengguratkan seni ke atas tas Le Pliage secara personal dengan pilihan yang lebih beragam.
Tas Le Pliage Club akan hadir dengan 6 ukuran berbeda di mana ukuran S akan diluncurkan untuk pertama kalinya. Anda bisa melakukan penyesuaian pada body, kancing, dan juga jahitan tas. Guratan inisial berbentuk sulaman nama maupun logo Longchamp atau menara Eiffel juga dapat dipilih sesuai dengan preferensi masing-masing.
Pada My Pliage Signature, beberapa opsi baru juga dihadirkan dan kini lewat pilihan ukuran yang lebih beragam. Selain itu, 16 warna menjadi ragam opsi yang sangat luas untuk dapat menyesuaikan dengan karakter gaya si pemakainya. Salah satu keunggulan dari lini ini adalah semua materialnya dibuat dari 100% poliester daur ulang lebih tepatnya berasal dari botol-botol bekas. Sehingga tas ini tidak hanya menonjol lewat desainnya namun juga sumbangsihnya terhadap lingkungan.
Koleksi My Pliage telah hadir di butik Longchamp Plaza Indonesia mulai Juni ini. Tidak perlu menunggu lebih lama lagi tentunya untuk segera memberi sentuhan personal pada Le Pliage favorit Anda. (JE) Foto: Longchamp.