Kolaborasi Galeries Lafayette dan Indonesia Fashion Forward untuk Para Desainer Lokal
Galeries Lafayette dan Indonesia Fashion Forward berkolaborasi untuk mendukung para desainer lokal mendistribusikan karya mereka.
15 Jun 2017


Sebagai bentuk apresiasi terhadap desainer-desainer muda Indonesia, Galeries Lafayette berkolaborasi dengan Indonesia Fashion Forward (IFF) menampilkan Fashion Lab 4th Edition sebagai wadah para desainer lokal untuk mendistribusikan karya-karya mereka. Program yang berlangsung sejak 5 April hingga 21 Mei 2017 silam di Galeries Lafayette, Pacific Place, ini mempersembahkan 12 desainer lokal yang bertalenta dan memiliki ciri khasnya masing-masing yaitu alex[a]lexa, ATSTHELABEL, Danjyo Hiyoji, Ellyhan Jewelry, Kami Idea, Lotuz, Milcah, Mazuki, pvra, Reves Studio, Vivian Lee, Day and Night by Yelly. (AB) Foto: Dok. Dewi
 

 

Author

DEWI INDONESIA