Perancang busana Indonesia Mety Choa dan Monica Ivena berhasil menarik perhatian artis internasional. Karya dari kedua perancang busana dalam negeri ini dikenakan oleh Gwen Stefani dan Khloé Kardashian.
Karya Mety yang menjadi pilihan Gwen adalah gaun glitter 'Maison Met's Calla' dari koleksi Spring/Summer 2018 Arcadia. Gaun tersebut dikenakan untuk penampilannya di 'Home 4 Holidays 20th Anniversary' yang dipandu oleh LL Cool J baru-baru ini di CBS TV pada 21 Desember lalu. Bukan pertama kalinya karyanya dikenakan oleh artis Hollywood, sebelumnya Kat Graham dan Gigi Hadid juga pernah mengenakan karya sang desainer.
Sementara itu, Khloe Kardashian memakai busana karya Monica untuk pesta Natal keluarga Kardashian pada 24 Desember lalu. Tak cuma Khloe, putrinya, True Thompson turut hadir kompak dengan busana kembar. True bahkan memakai turban putih karya Rinaldy A. Yunardi.
Sebelumnya, busana Monica juga telah dikenakan oleh selebritas internasional lainnya seperti Tracee Ellis Ross, Amei, Clara Lee dan Guan Xiaotong.(MA). Foto: Dok. Istimewa
Karya Mety yang menjadi pilihan Gwen adalah gaun glitter 'Maison Met's Calla' dari koleksi Spring/Summer 2018 Arcadia. Gaun tersebut dikenakan untuk penampilannya di 'Home 4 Holidays 20th Anniversary' yang dipandu oleh LL Cool J baru-baru ini di CBS TV pada 21 Desember lalu. Bukan pertama kalinya karyanya dikenakan oleh artis Hollywood, sebelumnya Kat Graham dan Gigi Hadid juga pernah mengenakan karya sang desainer.
Sementara itu, Khloe Kardashian memakai busana karya Monica untuk pesta Natal keluarga Kardashian pada 24 Desember lalu. Tak cuma Khloe, putrinya, True Thompson turut hadir kompak dengan busana kembar. True bahkan memakai turban putih karya Rinaldy A. Yunardi.
Sebelumnya, busana Monica juga telah dikenakan oleh selebritas internasional lainnya seperti Tracee Ellis Ross, Amei, Clara Lee dan Guan Xiaotong.(MA). Foto: Dok. Istimewa