Emma Raducanu Tampil dalam Kampanye Dior Lady 95.22
Perayaan kembali tas ikonik dari Dior yang pertama kali diluncurkan pada tahun 1995
15 Feb 2023



Petenis asal Inggris, Emma Raducanu, tampil dalam kampanye eksklusif untuk tas tangan Dior, Lady 95.22. Emma Raducanu merupakan atlet perempuan Inggris pertama yang ditunjuk menjadi brand ambassador Dior pada tahun 2021 lalu. 

Sebagai sebuah merek ternama dunia, Dior dikenal sebagai sebuah merek yang memperjuangkan perempuan luar biasa yang memiliki pengaruh luas, lebih dari sekedar industri fashion. Dior sering mengangkat brand ambassador perempuan yang merupakan pekerja seni, sinema, olahraga, sastra, dan lainnya.

Dalam kampanye ini, Emma Raducanu terlihat mengenakan tas ikonik terbaru ini dalam warna latte, yang dihiasi dengan gantungan “DIOR” charm berwarna ruthenium. 
 

Sejarah Tas Lady 95.22

Tas tangan Lady 95.22 pertama kali dirilis pada pergelaran Musim Gugur/Musim Dingin 2022 ready-to-wear Dior. Nama 95.22 ini diambil dari tahun pembuatan tas ini, yaitu tahun 1995 ketika pertama kali dibuat dan tahun 2022 ketika tas ini diluncurkan kembali. 

Tas Lady 95.22 merupakan pengembangan dari Tas Lady Dior, yang namanya diambil dari mendiang Lady Diana (Princess of Wales). Pada waktu itu, Lady Diana menerima hadiah tas Lady Dior dari mantan Ibu Negara Prancis, Bernadette Chirac. Diduga Lady Diana kemudian memesan tas ini dalam setiap warna. Tas ini sempat dijuluki dengan tas “Chouchou” yang memiliki arti “favorit” dalam bahasa Prancis, namun diganti setelah tas ini sering digunakan oleh Lady Diana yang juga berpengaruh dalam sejarah mode.

Dua puluh delapan tahun setelah peluncuran perdananya, Direktur Kreatif Maria Grazia Chiuri memberikan sentuhan feminitas modern khasnya pada akar Lady Dior dengan lahirnya tas tangan Lady 95.22. Tas ini diluncurkan kembali dengan siluet melengkung halus dengan bentuk ultra-kontemporer. Terbuat dari kulit dengan teknik quilting khas Cannage dalam tampilan jahitan makro, tas ini juga dilengkapi dengan pegangan dari kulit dan logam, serta gantungan “DIOR” charm yang menjadi ciri khas dari tas ikonik ini.

 

CARRA NETHANIA

Foto: Dior

 


Topic

Fashion

Author

DEWI INDONESIA