Butik Dengan Cerita dari Dior di Dubai
Dior resmi hadirkan instalasi butik uniknya di Dubai, dibangun dengan material ramah lingkungan.
17 Nov 2021


1 / 7
Dior tak pernah kenal lelah berkelana hingga ke berbagai penjuru dunia. Tiap singgahannya pun selalu memberi inspirasi tanpa batas. Membawa pikiran dan jiwa berkelana tak ayal menyuguhkan tampilan penuh gaya. Pun di setiap tempat, Dior kerap menyajikan sesuatu yang berbeda, sesuai dengan semangat dan napas craftsmanship yang diusungnya.

Kali ini, Dior baru saja menggelar instalasi unik di pinggir pantai Jumeirah Dubai. Instalasi ini terdiri dari dua modul yang melingkar di pinggir pantai, sebuah ruang inovatif yang dibangun dari bahan-bahan alami ramah lingkungan. Dibangun dengan gabungan tanah liat, pasir, serta serat mentah dengan inovasi menggunakan pencetakan 3D yang canggih di produksi oleh WASP
 
Inovasi kecanggihan modern ini berikan gambaran terbaik dari savoir-faire yang dimiliki Dior. Kehadiran inovasi dari struktur bangunan yang unik, desain yang dibuat digital, serta motif cannage yang ramaikan instalasi rumah unik ini. Maria Grazia Chiuri, Direktur Kreatif Dior, juga memberikan kreasi yang membuat suasana instalasi ini tampak berbeda dengan dekorasi dari Dior Maison seperti toile de Jouy yang terpampang nyata pada instalasi ini.  

Instalasi ini juga menjadi sebuah komitmen Dior untuk terus menghadirkan inovasi unggulan mode dunia bersama misi penelitian dari WASP untuk dapat menciptakan eco-housing dengan cetakan 3D dan dibuat dari bahan alami. (SHM) Foto: Dior.

 

 


Topic

Fashion

Author

DEWI INDONESIA