Aksen Sulam Daya Pikat Koleksi Terbaru Uniqlo x JW Anderson
Permulaan musim semi bagi JW Anderson ditandai oleh lahirnya kolaborasi berkelanjutan dengan Uniqlo sebagai simbol permulaan baru.
5 Apr 2021


1 / 5

Bagi Jonathan Anderson, pandemi bukanlah suatu alasan untuk berhenti berkarya. Bagi pekerja kreatif, hilangnya kebebasan untuk menggali inspirasi di luar rumah tentunya sedikit banyak mempengaruhi kinerja. Akan tetapi pada kesempatan ini, desainer berbasis di London tersebut tak kehilangan arah dan tetap mengeksplorasi setiap ide yang mengalir di benaknya.

Melanjuti kolaborasi dengan Uniqlo untuk musim panas 2021, kali ini Anderson menandai kerjasamanya dengan mengandalkan teknik menyulam selimut sebagai aksen utama. Layaknya memakai pakaian yang dijahit oleh sang nenek, Anderson ingin menegaskan kesan hangat pada koleksinya kali ini. Sekaligus menggarisbawahi hobi yang belakangan muncul akibat pandemi. Di situlah latar belakang aksen sulam digagasi.

Unsur bumi juga tertuang lewat sentuhan palet warna netral yang menjadi garis besar keseluruhan koleksi. Diinfus ke dalam siluet longgar dan bahan yang nyaman, koleksi ini akan terasa pas dikenakan saat beraktivitas di dalam maupun luar rumah. Sang desainer juga menginput DNA desainnya dengan kampanye fashion yang ceria dan secara tidak langsung mengisyaratkan pesan bahagia sebagai simbol optimisme permulaan baru yang ia ingin sampaikan.

Lewat koleksi ini juga, Anderson ingin mengedepankan rasa percaya diri lewat sebuah pakaian tidak peduli bagaimana cara seseorang memakainya maupun identitas diri mereka. Sekali lagi ia berpesan untuk tampil ekspresif lewat pakaian yang memancarkan kebahagiaan. Koleksi ini sendiri akan hadir mulai 23 April 2021, terdiri dari 13 item untuk perempuan, 11 item laki-laki dan 3 item esensial lainnya. (JE) Foto: Uniqlo

 


Topic

Fashion

Author

DEWI INDONESIA