Nikmati Ragam Menu Baru dan Keuntungan Aplikasi Pancious
Pancious luncurkan aplikasi dan menu baru pada perayaan ulang tahun ke-sebelasnya.
15 May 2018


3 / 3
Merayakan sebelas tahun kebersamaan bersama para tamu setianya dengan meluncurkan rewards program berbasiskan mobile application. Pancious Benefit App dirancang guna memberikan keuntungan  menarik dan bermanfaat bagi pelanggan setia Pancious. Setiap tamu yang pulang dari kunjungannya ke Pancious tidak hanya puas dengan hidangan makanan dan minuman yang disajikan, tapi juga memanfaatkan setiap benefit yang ditawarkan lewat Pancious Benefit App.

Pancious juga meluncurkan  menu baru yang terdiri dari 6 makanan dan 4 minuman pada bulan April lalu. Diantaranya Mac & Cheese Ball yang merupakan tampilan baru dari versi klasiknya, macaroni berbentuk bola berisi keju dan daging asap ini digoreng, sehingga ketika digigit akan memberi sensasi yang unik dengan lelehan keju. Waldrof Salad yang terdiri dari romaine lettuce, pear, apple, raisins, walnut disajikan dengan truffle oil dan saus.

Hidangan utama meliputi Roasted Baby Chicken dan ikan Baramundi yang digoreng dengan mempertahankan dagingnya tetap juicy, disajikan di atas bayam. Passion Apple Pancake menyajikan kombinasi rasa buttery pancake dengan kesegaran lembut buah markisa, potongan apel, macaron markisa dan crispy charcoal crumble. Jangan lewatkan pula mocktail unik F-150 yang memberi kesegaran pelepas dahaga. (WHY) Foto: Dok. Pancious

 

Author

DEWI INDONESIA