Kenikmatan Tersembunyi Persembahan A / A: Alchemist Anonymous
Intip ke dalam bar tersembunyi yang penuh misteri persembahan Ismaya Group
7 Aug 2019


1 / 4
Ismaya Group mengundang warga Jakarta untuk menimati cahaya redup dan menyisip minuman racikan yang dipersembahkan oleh A / A: Alchemist Anonymous. Terletak di salah satu sudut are aGunawarman, A / A Bar hadir sebagai permata tersembunyi di Jakarta.

Ruangan penuh misteri ini dilengkapi dengan pintu masuk yang tersembunyi dan kapasitas tempat duduk eksklusif, menawarkan suasana pribadi yang intim. Sebuah ruang yang nyaman dan rahasia untuk berkumpul, A / A Bar dirancang sebagai tempat perlindungan unik yang menawarkan pengalaman bagi para tamu untuk datang dan menciptakan cerita mereka sendiri. Mengambil inspirasi desain dari toko apotek yang terbuat dari kayu dan diterangi dengan hangat dari masa lalu, A / A Bar memancarkan misteri dan daya tarik yang istimewa dari sebuah tempat tersembunyi.

Di tangan Finalis Nasional Kelas Dunia 2017 Diageo dan Pemenang Ultimate Bartender Championship 2017 Asia Tenggara, mixologist Albert Yacob telah menyiapkan menu koktail khusus untuk A / A Bar. (AU) Foto: Ismaya Group
 

 

Author

DEWI INDONESIA