Bersantap Hidangan Omakase di Portacamp
Konsep ini baru pertama kali diperkenalkan di Indonesia. Para pencinta karya seni kuliner dan tas akan menyukainya.
12 Mar 2018


1 / 5
Hashida: Project Evolution berlangsung pada 9-17 Maret 2018 di Lot 16 SCBD, Jakarta. Ini adalah sebuah eksibisi dengan konsep portacamp, yaitu yang menggunakan container sebagai tempatnya. Ide ini berasal dari Kenjiro Hashida, chef dari Hashida Sushi, yang ingin membawa Hashida Sushi ke berbagai belahan dunia. Tidak hanya sang chef yang hadir di sini, bahan-bahan dan restorannya pun ikut serta. Bekerja sama dengan PT. Kula Utama Loka Agra, visi ini pun dapat terwujud. “Kami yakin eksibisi ini akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan bagi pecinta karya eksklusif, dengan harga yang sesuai dan kualitas terbaik,” ujar Pratama Yudokusumo P. Direktur utama, PT Kula Utama Loka Agra.

Chef Hashida dan timnya akan menghadirkan pengalaman bersantap hidangan Omakase melalui pop-up shop dari Hashida Sushi. Layanan makan siang berlangsung pukul 12.00 - 15.00 WIB dengan kapasitas tujuh kursi dengan biaya mulai dari empat juta rupiah. Sementara layanan makan malam dimulai pukul 19.00 - 22.00 WIB dengan biaya mulai dari empat juta lima ratus ribu rupiah. Karena kapasitas kursi yang sangat terbatas, pemesanan tempat wajib dilakukan. 

Ekshibisi ini juga menampilkan Ethan Koh, desainer tas yang bermarkas di London, Inggris. Ethan hadir untuk memperlihatkan karya eksklusifnya kepada para pengunjung. Penggiat fashion yang ingin memiliki tas dan clutch Ethan Koh memiliki kesempatan untuk mendapatkan karya yang eksklusif dibuat hanya saat ekshibisi berlangsung. Pengunjung bahkan dapat memesan kursi untuk menemui sang desainer dan timnya secara langsung melalui private showcase dan pembuatan couture pesanan pribadi dari tanggal 10 sampai 17 Maret 2018 melalui website www.evolutionexp.com. (NTF) Foto: Tria, Dok. Image Dynamics  

 

Author

DEWI INDONESIA