Saat dicampur dengan Prosecco (jenis anggur putih yang tumbuh di Veneto, Italia, -red) dan sedikit soda, Aperol menjadi minuman yang memberikan cita rasa dan kesegaran yang unik. Sajian ini kemudian berhasil menduduki peringkat pertama tren koktail di dunia pada tahun 2022 dan akhirnya diberi nama Aperol Spritz. Dengan warna oranye cerah yang ikonik, Aperol akan menemani perayaan dan relaksasi bersama orang-orang terdekat.
Disadur dari tren koktail ikoniknya, Aperol menghadirkan semangat Italia yang ceria dan meriah lewat Aperol Spritz Summer Festival pertama di Asia, yang diadakan pada tanggal 28 Agustus-10 September 2023 di Bali. Aperol Spritz juga membuka promosi, mulai dari brunch yang terinspirasi dari Aperitivo hingga semaraknya pesta musim panas di bawah matahari tropis yang hangat. Festival musim panas ini akan diselenggarakan di delapan puluh tempat hiburan di Bali, termasuk Atlas Beach Fest, Alila Seminyak, Finns Beach Club, La Brissa, dan White Rock. Berikut beberapa rangkaian acara Aperol Spritz Summer Festival di Bali.
1. Sunset Hour Aperol Spritz by the glass, yaitu program dengan harga menarik selama Aperol Spritz Summer Festival di seluruh Bali.
2. Aperol Aperitivo Brunch, yaitu menu hidangan ringan dan brunch khas Italia yang dikurasi untuk dipadukan dengan Aperol Spritz.
3. Pesta Oranye, diadakan di klub pantai tertentu dengan promosi Aperol Spritz, lengkap dengan DJ yang bermain di dek.
Pengunjung dapat menikmati sensasi tropikal koktail khas Aperol sambil bersenang-senang dan merayakan momen bersama kerabat atau sahabat. Festival ini akan diselenggarakan di seluruh distrik ramai di Bali, seperti Kuta, Canggu, Ubud dan Seminyak.
Elizabeth Alicia Terisno
Editor: Carra Nethania
Foto: DOK. Dewi