Karimunjawa Island
Kepulauan Karimunjawa secara eksklusif ditempati oleh Kura-Kura Resort. Pulau ini dikelilingi oleh pantai-pantai yang masih alami dan dibatasi oleh pohon-pohon palem. Kura-Kura Resort memadukan gaya kontemporer dan elegan. Ada total 18 villa dengan kolam renang pribadi yang dibangun menggunakan bahan-bahan lokal yang berasal dari pulau Jawa. Saksikan matahari terbenam di Sunset Lounge dengan menikmati minuman favorit dari Blue Bar, diikuti dengan makan malam ala Mediterania. Kamu dapat melakukan kegiatan seperti menyelam, snorkeling, dan wisata pulau di mana kamu dapat melihat terumbu terbaik atau bahkan lumba-lumba. Informasi lebih lanjut dapat dilihat dari situs mereka http://www.kurakuraresort.com.