Dari stool beraksen ancient Greek sampai cermin bundar bergaya art deco. Hadirkan karya desainer interior Thomas Pheasant ini pada sudut ruang pribadi Anda.
Thassos Stool
Bukan sekadar furnitur atau stool belaka, melainkan keindahan seni pahat yang terpatri pada sebentuk Thassos stool ini. Ingatkah Anda dengan film sejarah kolosal berjudul Troy, yang diperankan Brad Pitt di tahun 2004? Lihatlah motif yang teraplikasi, yang membangkitkan memori pada pahatan Wall of Troy dalam scene film tersebut. Tidak ada fungsi mutlak bagi stool ini, tetapi letakkan saja sesuka hati Anda. Sebagai bench, meja kecil, atau sekadar aksen yang ditebarkan bebas di tengah ruang tamu Anda, kilau emasnya akan tetap memancarkan kemewahan.
Blossom Mirror
Sematan napas art deco pada ruang klasik Anda memberikan napas baru yang menyegarkan mata. Ukurannya yang besar dengan tebaran 18 kilau Kristal di tepiannya, serta merta melahirkan elegansi nan feminin. Laksana perhiasan yang terpatri di dinding ruang monokromatik, maka Anda pun tak perlu lagi menambahkan terlalu banyak aksen di ruang tamu Anda. (MA) Foto: Dok. Baker
Thassos Stool
Bukan sekadar furnitur atau stool belaka, melainkan keindahan seni pahat yang terpatri pada sebentuk Thassos stool ini. Ingatkah Anda dengan film sejarah kolosal berjudul Troy, yang diperankan Brad Pitt di tahun 2004? Lihatlah motif yang teraplikasi, yang membangkitkan memori pada pahatan Wall of Troy dalam scene film tersebut. Tidak ada fungsi mutlak bagi stool ini, tetapi letakkan saja sesuka hati Anda. Sebagai bench, meja kecil, atau sekadar aksen yang ditebarkan bebas di tengah ruang tamu Anda, kilau emasnya akan tetap memancarkan kemewahan.
Blossom Mirror
Sematan napas art deco pada ruang klasik Anda memberikan napas baru yang menyegarkan mata. Ukurannya yang besar dengan tebaran 18 kilau Kristal di tepiannya, serta merta melahirkan elegansi nan feminin. Laksana perhiasan yang terpatri di dinding ruang monokromatik, maka Anda pun tak perlu lagi menambahkan terlalu banyak aksen di ruang tamu Anda. (MA) Foto: Dok. Baker
Author
DEWI INDONESIA
FOOD & TRAVEL
CASA CUOMO, Simfoni Kuliner Italia di Jakarta