Rumah Secangkir Teh
The Black Tea House, rumah minum teh di alam terbuka
4 Oct 2013


1 / 3
Nyaman itu sederhana. Termasuk menikmati secangkir teh di sebuah rumah kecil yang berlokasi di alam terbuka. Interior bambu berwarna pucat dari The Black Tea House ini siap menyambut cahaya yang terpantul dari pasir putih, menciptakan ketenangan dari panggung tempat memandang. Sementara kayu-kayu bergaris gelap menyaring permainan cahaya matahari di atas panggung rumah. kayu gelap inilah sumber dari nama The Black Tea House. Rumah minum teh ini dilengkapi pintu geser di tiga sisi yang membuat kita mampu berkontemplasi dengan sudut berbeda ke taman di sekeliling. Material bangunan ini menggunakan tali fiber untuk membentuk atap, menyatu dengan dinding yang ditanam. Bangunan ini didesain oleh Czech studio A1Architects dan terletak di samping sebuah danau dan hutan kayu di dekat kota Lipa, Ceská.(EDO). Foto: Dok. Dewi

 

Author

DEWI INDONESIA