TIP:
Palet bernuansa tanah cocok dipadankan dengan lipstik nude atau tangerine untuk menguarkan gaya make-up modern. Maka tinggalkan saja sapuan lipstik merah menyala untuk menghindari kesan kuno.
INSPIRASI GAYA:
Kreasi yang brilian dari rumah mode Alexis Mabille dan Meskita yang melengkapi koleksi busana spring 2015. Dimana lapisan berdimensi terlihat lembut dari beberapa warna yang disapukan tim kreatif make-up di balik panggung. Goresan menawan lainnya juga datang dari desainer Tommy Hilfiger dan Zuhair-Murad yang menciptakan gaya smoky eyes dengan rona bumi. Namun imaji feminin yang lembut juga rupanya bisa terwujud, seperti yang ditawarkan desainer Bora Aksu dengan sapuan rona peach kecokelatan. (FF) Foto: Dok. JFW 2015, Dok. Mondadori & Dok. dewi