Simak Kisah Perayaan Setengah Abad Sulwhasoo
Perayaan 50 tahun Sulwhasoo bersamaan dengan peluncuran Concentrated Ginseng Renewing Cream EX.
28 Oct 2016


1 / 9
Lima puluh tahun sudah Sulwhasoo memasuki arena kecantikan. Filosofi timurnya yang tertanam dalam krim ginseng teranyar berteknologi terdepan, membawanya terus berlaga di dunia. Sulwhasoo, sebagai salah satu produk perawatan kulit tertua di Korea, bisa jadi memikul tanggung jawab terbesar akan kondisi kulit para warganya. Perjalanannya selama lima puluh tahun dalam menggali pengobatan herbal Korea untuk memperindah kulit Asia tidaklah sia-sia. Ginseng yang semula dipercaya berkhasiat untuk kesehatan tubuh pun telah berhasil diolahnya hingga efektif juga bagi kecantikan kulit. Reputasi Sulwhasoo di Korea sendiri tak perlu dipertanyakan lagi. Karenanya untuk menandai usianya yang telah mencapai setengah abad ini, sebuah perayaan pun digelar di negeri ginseng.
Perhelatan yang berlangsung secara global ini diadakan pada akhir bulan Juli lalu. dewi pun memenuhi undangan Sulwhasoo dan terbang ke kota Seoul, Korea. Bertempat di Shilla Hotel, sebuah ekshibisi, presentasi, sekaligus perjamuan makan malam pun digelar. Memasuki Discovery zone, area pertama dari ekshibisi ini, disambut oleh sebuah lorong yang di sepanjang dindingnya tertera sejarah lahirnya Sulwhasoo. Suh Sung-Whan, sang pendiri, lahir dari seorang ibu yang ahli dalam membuat kosmetik. Ketertarikannya terhadap ginseng, mendorongnya untuk kemudian mengangkat rahasia turun-temurun dari leluhurnya menjadi salah satu kandungan utama dalam rangkaian perawatan kecantikan.
Momen perayaan ini digunakan pula untuk sekaligus meluncurkan signature cream yang teranyar, yaitu inovasi keempatnya yang disebut Concentrated Ginseng Renewing Cream EX. Krim ini seolah menjadi penanda presensi Sulwhasoo secara global, seperti terlihat pada zona berikutnya, Culmination zone. Di setiap dinding pada area ini, terpampang negara-negara di mana Anda dapat menemukan produk Sulwhasoo. Gambaran peta dunia lengkap dengan titik-titik negara-negara tersebut pun terbentang jelas. Sebut saja Hong Kong, Cina, Taiwan, Vietnam, Thailand, Malaysia, Singapura, dan tentunya Indonesia, hingga ke Amerika Serikat dan Kanada.
Pada tengah-tengah ruangan, berderet krim generasi keempat tersebut, yang kini dilansir dalam dua jenis tekstur, yang orisinal memiliki tekstur rich serta ada pula yang bertekstur lebih ringan. Tersedia spatula di setiap sisi krim yang sengaja diletakkan agar setiap orang dapat mencobanya langsung pada kulit tangan mereka. Menghirup aroma herbalnya yang menenangkan, serta merasakan langsung perbedaan teksturnya sehingga dapat mengetahui tekstur yang tepat bagi masing-masing jenis kulit.
Memasuki ke ruangan berikutnya adalah sebuah aula utama tempat presentasi digelar. Dibuka oleh pemutaran video yang menggambarkan penjelajahan Sulwhasoo selama lima puluh tahun terakhir dalam mengolah ginseng sebagai warisan pengobatan herbal Korea. Sebelumnya, ginseng hanya dikonsumsi dalam bentuk asupan makanan atau minuman. Berbagai penelitian pun dilakukan untuk menemukan cara agar ginseng dapat diserap dengan baik oleh kulit. Setelah dilansir beberapa kali dalam perjalanannya dengan teknologi yang terus diperbarui, presentasi tersebut menjelaskan pula teknologi teranyar yang diaplikasikan hingga tercipta Concentrated Ginseng Renewing Cream EX.
Regenerasi Pusaka
Sejak kelahirannya di tahun 1966 hingga lima puluh tahun kemudian, Sulwhasoo terus berkomitmen dalam mengembangkan teknologi untuk penelitian ginseng. Seluruh bagian dari tumbuhan ginseng telah ditelaah, mulai dari akar, daun, buah, dan bunganya. Penelitian yang dilakukan secara komprehensif ini disebutnya dengan Ginsenomics™. Di dalamnya termasuk teknologi Bio-conversion yang sanggup mengekstraksi substansi anti-aging dari ginseng. Selain itu, terdapat pula teknologi Ginsenisphere™ yang berhasil melakukan enkapsulasi dari vitalitas ginseng untuk dimasukkan ke dalam perawatan kulit.
Dari bagian akar ginseng, diperoleh bahan aktif yang memiliki efek mencerahkan kulit sekaligus bersifat anti-aging. Bahan aktif dari akar ginseng tersebut terus dipertajam hingga tercipta kandungan yang disebut dengan Compound K. Pada Concentrated Ginseng Renewing Cream EX, Compound K dapat diserap dengan lebih maksimal pada kulit. Sementara pada bagian batang dan daunnya mengandung bahan yang mampu melindungi kulit dari pengaruh luar serta sanggup mengembalikan elastisitas kulit. Lalu, dari bunga dan buahnya diperoleh Ginsenoside Re yang berkemampuan untuk meningkatkan sistem pertahanan kulit dari faktor-faktor eksternal.
Untuk mengetahui hasilnya secara lebih nyata, Sulwhasoo mengadakan penelitian terhadap pemakaian Concentrated Ginseng Renewing Cream EX selama 8 minggu pada wanita berusia 44-56 tahun. Ada 5 titik area pada wajah yang mendapat perhatian khusus. Titik-titik yang disebut aging indicators ini berada pada bagian dahi, di antara dua alis mata, area sekitar mata (bawah dan sisi luar mata), area garis senyum, serta sudut-sudut bibir. Setelah 8 minggu, elastisitas kulit terbukti meningkat sementara garis-garis kerutan juga lebih tersamar hingga rata-rata 6-7%. Bayangkan hasilnya bila Anda telah mengenakannya dalam jangka waktu yang lebih panjang, atau bila Anda mulai mengenakannya sedari usia yang lebih dini.
Tidak perlu khawatir bila Anda memiliki jenis kulit yang berminyak atau kulit Anda belum mengalami tanda-tanda penuaan, karena Concentrated Ginseng Renewing Cream EX telah direformulasi menjadi dua tipe krim yang memiliki perbedaan tekstur dan aroma. Concentrated Ginseng Renewing Cream EX Original memiliki tekstur yang rich dan aroma khas ginseng yang menenangkan, sementara Concentrated Ginseng Renewing Cream EX Light bertekstur ringan dengan aroma yang lebih segar. Pilihannya tentu disesuaikan dengan kondisi kulit serta preferensi dari setiap individu. Karena sejalan dengan pengobatan herbal tradisional Korea dan yang juga diyakini oleh Sulwhasoo, kondisi kulit yang seimbang merupakan kunci dari kulit yang indah dan sehat. (NV) Foto: Dok. Sulwhasoo
 

 

Author

DEWI INDONESIA