Sangat langka menemukan Beyonce tak tampil memesona di sebuah acara. Kulitnya yang kecokelatan pun selalu memikat siapa pun yang melihatnya, apalagi kala diterpa sinar yang gemerlapan. Siapa sangka, bahwa salah satu rahasia kulit Beyonce yang bersinar ternyata ada pada pengaplikasian baby oil sebagai tambahan riasan wajah. Francesca Tolot, yang dipercaya sebagai make-up artist Beyonce selama bertahun-tahun mengungkapkan rahasianya. “Sekadar memulaskan make-up di wajah tidak akan membuat riasan menempel dalam waktu lama. Karenanya, saya akan berbagi sedikit rahasia. Campurkan shimmer dengan baby oil atau pelembap dan pulaskan pada wajah. Percaya atau tidak, kemilaunya akan terlihat lebih natural dibandingkan mengaplikasikan riasan biasa,” ungkapnya. Selanjutnya, silakan coba tip tadi untuk riasan akhir pekan dan lihat bagaimana hasil pulasannya di wajah Anda. (MA) Foto: SIPA Press
Author
DEWI INDONESIA
FOOD & TRAVEL
CASA CUOMO, Simfoni Kuliner Italia di Jakarta