Pengalaman Menyenangkan Belanja Online Bersama JD.ID
JD.ID, destinasi online terbaru untuk produk kecantikan, menggelar Beauty Festival pertamanya di Mall Kota Kasablanka.
14 Oct 2016


2 / 4
Belanja secara online adalah jawaban bagi Anda yang menyukai kepraktisan. Sebab dengan berbelanja online Anda dapat menghemat waktu dan tenaga. Tidak perlu repot-repot mendatangi berbagai toko untuk memilih barang cukup melalui gadget yang terkoneksi internet. JD.ID ,salah satu perusahaan e-dagang dan belanja online di Asia Pasifik, hadir dengan berbagai ragam kategori dan produk untuk memenuhi kebutuhan Anda.
 
Tidak hanya secara online, kali ini JD.ID menawarkan pengalaman menyenangkan belanja online dengan menggelar beauty festival pertamanya. Acara ini diadakan pada tanggal 13-16 Oktober di Mall Kota Kasablanka. Berbagai produk kecantikan seperti Babyliss, Vidal Sassoon, PHILIPS, Canmake, Dr. Jart+, L'Oréal Paris, Maybelline, L'Occitane, OLAY, Cottage, Redwin, Mütouch, Cetaphil, Makarizo, Scholl, Bioré®, Palmolive, POND’S®, Dove, TRESemmé, dan Vaseline® dapat Anda temui di sini. JD.ID juga memberikan harga khusus bagi Anda yang telah memiliki akun. Banyak acara menarik yang dapat Anda temui di acara ini seperti kontes foto, tata rias gratis, pemberian free sample, diskon, free exchange (old lipstick, nail polish, mascara/eyeliner), nail polish, dan hadiah menarik lainnya. (KR) Foto: dok. JD.ID, dok. dewi
 
 

 

Author

DEWI INDONESIA