Melalui kelembutan, kekuatan kembali dieksplorasi. Prada Paradoxe Intense adalah parfum terbaru dari PRADA yang mengungkapkan intensitas dari bahan-bahan yang sekilas tampak lembut. Parfum ini menceritakan ciri khas seorang wanita yang terus mengeksplorasi feminitas yang lembut namun juga kuat. Prada Paradoxe Intense mengeksplorasi karakteristik dari feminitas seperti kelembutan, sensualitas, dan kerapuhan, dan menafsirkannya kembali untuk memberikan makna baru bagi seorang wanita yang selalu menjadi dirinya sendiri.
Prada Paradoxe Intense hadir dalam botol yang minimalis, terinspirasi oleh logo segitiga PRADA yang ikonik. Aksen logo hitam pekat dihadirkan dalam rona merah muda tua yang menunjukkan kekuatan wewangian dan dilengkapi dengan ukiran “Paradoxe Intense” di sudut atas botol. Kotak dari Prada Paradoxe Intense dibuat untuk mencerminkan cross-hatching pada kulit Saffiano yang menjadi ciri khas dari PRADA.
Prada Paradoxe Intense adalah Eau de Parfum yang hadir dalam ukuran 30ml, 50ml, dan 90ml, serta isi ulang 100ml. Parfum ini diracik oleh Ahli Parfum Givaudan Nadège Le Garlantezec, Shyamala Maisondieu, dan Antoine Maisondieu untuk memadukan keabadian dan avant-garde, alam, dan inovasi. Parfum ini mempunyai wangi unik yang mencampurkan harumnya bunga dan kuatnya aroma amber. Dasar dari parfum ini dimulai dark amber dan infusi vanila, lalu dilanjutkan dengan esensi neroli, jasmine, dan mousse sebagai aroma tengah. Lalu untuk aroma permukaan, terdapat esensi bergamot serta buah pir dan tunas neroli.
Melalui parfum ini, PRADA ingin berkontribusi dalam perubahan positif dalam pelestarian lingkungan, maka dari itu bahan-bahan yang digunakan dalam Prada Paradoxe Intense dibuat dari tiga bahan yang didapatkan secara etis dan berkelanjutan termasuk minyak neroli Maroko, infus vanila, dan jantung calabrian bergamot. Selain itu, kemasan baru ini dapat didaur ulang termasuk kotak dan botol. Seluruh ukuran dari parfum ini pun dapat diisi ulang kembali. Prada Paradoxe Intense kini sudah tersedia untuk dibeli di semua toko PRADA dan situs resmi PRADA.
Amira Athaia Humaira
Editor: Carra Nethania
Foto: PRADA