iPhone, Blackberry, atau Android sudah menjadi gaya hidup. Smartphone memang sudah terbukti unggul mempermudah diri untuk terhubung dengan dunia luar. Tapi sayangnya, smartphones juga menjadi salah satu alasan untuk menunda atau bahkan meniadakan waktu tidur. Sebuah penelitian dari The Sleep Council di Amerika Serikat mengemukakan hanya 1 dari 10 orang yang mampu mengatur waktu tidur yang berkualitas. Akibatnya, beberapa orang sering mengeluh cepat lelah, sulit fokus, sering pusing, hingga berat badan yang tidak stabil. Dr. Peter Polos dari JFK Medical Center di New Jersey juga menambahkan adanya intervensi kira-kira 3.404 sms atau surel selama sebulan yang diterima pada rentang waktu 30 menit hingga 4 jam sebelum tidur. Hal tersebut membiasakan tubuh untuk menunda waktu tidur yang berakibat insomnia. Sebagai solusi, mematikan piranti elektronik, seperti smartphones, laptop, atau notebook sebelum tidur dapat menjauhkan diri dari distraksi dan memperbaiki siklus tidur Anda. (CH)
Foto: Dok. Corbis
Foto: Dok. Corbis
Author
DEWI INDONESIA
FOOD & TRAVEL
CASA CUOMO, Simfoni Kuliner Italia di Jakarta