Bibir Menawan Sepanjang Hari dengan YSL Tatouage Couture
Formula produk ini disebut seperti tinta dan dapat bertahan di bibir Anda selama delapan jam.
14 Feb 2018


1 / 2

Memiliki pigmentasi tinggi dan merupakan sebuah ultra-matte liquid lip stain adalah dua klaim terbesar YSL Tatouage Couture. Formulanya digambarkan layaknya tato di bibir Anda, matte namun tidak membuat kering karena ringan sehingga nyaman dipakai. Produk ini hadir dalam kemasan mewah yang khas YSL, berbentuk kotak dengan tutup berwarna emas dan tabung frosted glass yang memungkinkan Anda melihat warna produk secara langsung.

Keunikannya terlihat pada bentuk aplikator. Bentuknya yang pipih memungkinkan Anda memakai produk di bibir dengan tepat. Ketika pertama kali diaplikasikan, produk akan terlihat glossy. Setelah menunggu 10-15 menit, produk akan mengering dan meninggalkan warna di bibir Anda.

Terdapat 18 warna yang bisa Anda pilih mulai dari nude, pink, merah, hingga warna gelap seperti plum. YSL Tatouage Couture telah tersedia di counter YSL dengan harga Rp 575.000. (NTF) Foto: Dok. YSL

 

 

 

Author

DEWI INDONESIA