Dua aksi positif diadakan di satu tempat legendaris di Indonesia. Sebagai kampanye “Mana Indonesiamu”, Teh Javana menggelar lomba lari sekaligus berwisata di kompleks Candi Prambanan, Yogyakarta, 29 November 2015 silam. Acara bertajuk ‘Candi ke Candi 10K’ ini mengambil rute yang melewati lima candi yaitu Candi Sewu, Candi Lumbung, Candi Bubrah, Candi Plaosan, dan Candi Prambanan. Lomba lari yang terdiri dari kategori 5K dan 10K ini diikuti lebih dari 2.000 warga negara Indonesia berusia 15 tahun ke atas.
Selain lari wisata, Teh Javana turut menampilkan festival musik di lapangan Brahma Candi Prambanan dan festival kuliner Indonesia. Teh Javana bekerja sama dengan Tempo Impresario, Balai Pelestarian Cagar Budaya, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Pariwisata, Taman Wisata Candi, dan komunitas lari Jakarta deBrads serta komunitas lari Playon Yogya. Dipilihnya Candi Prambanan sebagai lokasi lari dan festival tak lepas dari keberadaan Candi Prambanan yang diusung UNESCO sebagai warisan dunia. (RR) Foto: Dok. Wings Food.
Author
DEWI INDONESIA
FOOD & TRAVEL
CASA CUOMO, Simfoni Kuliner Italia di Jakarta