Setelah sekitar dua tahun wajahnya tak terlihat di layar kaca, namanya tak lagi disebut, musiknya pun tak lagi terdengar, penyanyi wanita asal Inggris Adele kembali muncul dengan single terbaru “Hello”, dan meraih platinum tiga minggu setelah lagu diluncurkan ke publik. Sebelumnya, sebuah media publikasi asal New York menempatkan album Adele yang berjudul “21” di posisi pertama pada jajaran “Greatest Album of All Time”, mengalahkan album “Thriller” milik Michael Jackson, original soundtrack “The Sound of Music” oleh Julie Andrews, serta “Fearless” milik Taylor Swift. Bahkan, album “21” diestimasikan sampai saat ini telah terjual sebanyak 30 juta kopi di seluruh dunia, yang terbanyak di abad ini. Di tahun 2013, penyanyi Adele menorehkan prestasi dengan meraih enam piala Grammy, juga menggemparkan dunia dengan performa tangguhnya menyanyikan theme song “Skyfall” pada perhelatan Oscars. Album terbaru penyanyi Adele yang akan berjudul “25” ini berisi 11 lagu dan telah rilis pada akhir November 2015. (MEL), Foto: Dok. Istimewa.
Author
DEWI INDONESIA
FOOD & TRAVEL
CASA CUOMO, Simfoni Kuliner Italia di Jakarta