Kebanggaan Indonesia, Viu Shorts! Kembali Umumkan Belasan Film Pendek yang Siap Memukau Dunia
Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bersama Wardah turut mendukkung program Viu Shorts.
28 Jul 2020




Viu, layanan streaming video pan-regional over-the-top (OTT) dari PCCW Media Group, hari ini mengumumkan 16 film pendek dari Viu Shorts! Season 2 karya pelajar di 16 kotamadya & kabupaten di seluruh Indonesia, dengan semangat merayakan Hari Anak Nasional yang jatuh pada hari ini. Di musim kedua, Viu Shorts! terus menumbuhkan minat dan bakat generasi muda kreator film Indonesia, serta membawa karya mereka ke panggung dunia.

Dengan dukungan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Wardah, brand kosmetik terkemuka di Indonesia, program Viu Shorts! Season 2 telah digelar di 16 kota selama 8 bulan, dimulai pada Agustus 2019 hingga Maret 2020. Selama delapan bulan, tim Viu Shorts! menjadi saksi antusiasme dan kreativitas pelajar, yang umumnya berusia 14-19, di berbagai daerah di Indonesia dalam mengangkat kearifan lokal.

Sebanyak 16 cerita hebat telah berhasil diproduksi menjadi 16 film pendek oleh hampir 700 pelajar dan talenta lokal dari 16 kotamadya dan kabupaten, di antaranya G-Rain karya pelajar asal Batu, Jawa Timur. Film ini memperlihatkan keindahan alam pegunungan kota Batu, dan menceritakan budaya unik suku Tengger, yang rutin melakukan ritual khusus untuk mengatur volume dan frekuensi hujan.

Melaiq karya pelajar dari Mataram, Nusa Tenggara Barat. Dengan latar belakang keindahan pantai, film ini mengangkat tradisi khas suku Sasak, yang menguji keseriusan dan keberanian seorang pria dalam membangun rumah tangga dengan cara menculik wanita yang akan dilamarnya.

Tak kalah memukau, film pendek Kanak Kembar dari Kota Sangatta, Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan timur. Film ini mengangkat kepercayaan suku Dayak Kenyah, bahwa setiap anak yang lahir memiliki kembaran seekor buaya.

Secara lengkap, inilah 16 film pendek Viu Shorts! Season 2: Memargi Antar (Klungkung), Kalang Obong (Kendal), Penari Larangan (Majalengka), Kakaluk Fulan Fehan (Atambua), Dawuk (Cilacap), Danau Pengantin (Tangerang), Bulu Mata (Jakarta Selatan), Melaiq (Mataram), Ikan Merah (Magelang), Kelar Kelor (Kulon Progo), Limo Wasto (Surakarta), Pohon Pengantin (Salatiga), G-Rain (Batu), Lae Pandaroh (Dairi), Kanak Kembar (Sangatta) dan La Love (Palu).

Karya-karya ini diharapkan dapat mengikuti jejak kesuksesan film-film pendek Viu Shorts! Season 1 yang mencatat sejumlah catatan penting. Selain diputar di ajang Cannes Film Festival 2019, film pendek Miu Mai karya pelajar asal kota Maumere, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur, juga meraih kemenangan dalam kategori Best Short Form Content pada ajang Asian Academy Creative Awards 2019.

Setiap tahun, salah satu siswa paling berbakat dalam program Viu Shorts! juga menerima beasiswa untuk belajar Sinematografi di Institut Seni Jakarta selama empat tahun, dan pada saat yang sama menerima kesempatan untuk bekerja secara profesional sebagai bagian dari tim Viu Original di Indonesia.

Varun Mehta, Country Head, Viu Indonesia, mengatakan bahwa Viu di Indonesia memiliki komitmen tidak hanya untuk menghibur, tetapi juga untuk mendukung industri kreatif dengan memberdayakan bakat-bakat di seluruh negeri ini.

“Kami tidak hanya bangga dengan penghargaan internasional yang telah diraih, tetapi yang lebih penting adalah dua musim Viu Shorts! telah menghasilkan 33 sutradara muda berbakat dan lebih dari 900 kreator muda di industri konten dari 33 kota dan kabupaten di seluruh Indonesia,” paparnya.

Sementara Putri Diah Paramita, Chief Marketing Officer PT. Paragon Technology & Innovation, menambahkan, Wardah mendukung program Viu Shorts! Karena Wardah dan Viu memiliki visi yang sama untuk membuat perubahan berarti bagi Indonesia. (Orie Buchori)
 
 

 

 

Author

DEWI INDONESIA