Untuk pertama kalinya, Indonesia Women’s Forum 2018 (IWF) diselenggarakan sebagai ruang untuk merayakan setiap pencapaian terbaik bagi para wanita dalam karier dan dunia wirausaha. Sebagai penyelenggara, Femina Group menggandeng dua brand besar, yaitu Google Indonesia dan Procter & Gamble Indonesia.
Bringing the Best of Indonesian Women menjadi tema besar yang diangkat pada IWF 2018. Tema ini memaparkan gambaran menyeluruh tentang kondisi dan situasi terkini yang terkait pengembangan bisnis, karier, serta isu-isu penting perempuan dan gender. IWF 2018 memiliki serangkaian acara seperti konferensi, workshops atau masterclass, dan festival produk lokal yang bertempat di Ciputra Artpreneur Jakarta.
Digelar pada tanggal 7 hingga 9 November 2018, rangkaian acara IWF 2018 dimulai dengan diskusi panel yang membahas berbagai isu wanita dan politik. Gubernur Jawa Timur terpilih Khofifah Indar Parawansa menjadi tamu istimewa. Ia berbicara mengenai perjalanan politiknya. Narasumber lainnya, Direktur Eksekutif Jurnal Perempuan Dr. Atnike Sigiro menyelaraskan kisah wanita dalam politik melalui sisi ilmiah.
Keesokan harinya, acara dilanjutkan dengan konferensi bertema Wanita Mandiri Ekonomi dan masterclass yang diisi oleh para nara sumber yang ahli di bidangnya. Konferensi Wanita Mandiri Ekonomi berkolaborasi dengan Google Indonesia yang telah meluncurkan program Womenwill. Program ini berfokus pada pelatihan wanita wirausaha dengan memanfaatkan teknologi yang dapat mendukung keberhasilan bisnisnya. Konferensi ini dihadiri oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia Puan Maharani, Hanifah Ambadar, Febrina Herlambang dan lain sebagainya.
Jika pada hari pertama konferensi dan masterclass menitikberatkan pada pembahasan mengenai wirausaha, maka pada hari terakhir mengarah kepada hal yang berkaitan dengan karier wanita di dunia perkantoran dalam tema Future of Work. Bekerjasama dengan Procter & Gamble Indonesia (P&G), Future of Work mengupas fenomena disrupsi yang telah membuat situasi di mana persaingan kerja tidak lagi linear di mana ada tiga pilar yang harus berubah, yakni society, perusahaan, dan individu.
Para pembicara yang turut hadir pada hari kedua untuk berbagi kisahnya adalah Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi, Menteri Keuangan Sri Mulyani, Anggun C Sasmi, Najwa Shihab, dan Silvia Halim. Momentum IWF 2018 ini diharapkan menjadi motor penggerak wanita Indonesia untuk mencapai potensi terbaik mereka di setiap bidang usaha atau kerja yang menjadi pilihannya. (WHY) Foto:Dok. IWF
Bringing the Best of Indonesian Women menjadi tema besar yang diangkat pada IWF 2018. Tema ini memaparkan gambaran menyeluruh tentang kondisi dan situasi terkini yang terkait pengembangan bisnis, karier, serta isu-isu penting perempuan dan gender. IWF 2018 memiliki serangkaian acara seperti konferensi, workshops atau masterclass, dan festival produk lokal yang bertempat di Ciputra Artpreneur Jakarta.
Digelar pada tanggal 7 hingga 9 November 2018, rangkaian acara IWF 2018 dimulai dengan diskusi panel yang membahas berbagai isu wanita dan politik. Gubernur Jawa Timur terpilih Khofifah Indar Parawansa menjadi tamu istimewa. Ia berbicara mengenai perjalanan politiknya. Narasumber lainnya, Direktur Eksekutif Jurnal Perempuan Dr. Atnike Sigiro menyelaraskan kisah wanita dalam politik melalui sisi ilmiah.
Keesokan harinya, acara dilanjutkan dengan konferensi bertema Wanita Mandiri Ekonomi dan masterclass yang diisi oleh para nara sumber yang ahli di bidangnya. Konferensi Wanita Mandiri Ekonomi berkolaborasi dengan Google Indonesia yang telah meluncurkan program Womenwill. Program ini berfokus pada pelatihan wanita wirausaha dengan memanfaatkan teknologi yang dapat mendukung keberhasilan bisnisnya. Konferensi ini dihadiri oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia Puan Maharani, Hanifah Ambadar, Febrina Herlambang dan lain sebagainya.
Jika pada hari pertama konferensi dan masterclass menitikberatkan pada pembahasan mengenai wirausaha, maka pada hari terakhir mengarah kepada hal yang berkaitan dengan karier wanita di dunia perkantoran dalam tema Future of Work. Bekerjasama dengan Procter & Gamble Indonesia (P&G), Future of Work mengupas fenomena disrupsi yang telah membuat situasi di mana persaingan kerja tidak lagi linear di mana ada tiga pilar yang harus berubah, yakni society, perusahaan, dan individu.
Para pembicara yang turut hadir pada hari kedua untuk berbagi kisahnya adalah Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi, Menteri Keuangan Sri Mulyani, Anggun C Sasmi, Najwa Shihab, dan Silvia Halim. Momentum IWF 2018 ini diharapkan menjadi motor penggerak wanita Indonesia untuk mencapai potensi terbaik mereka di setiap bidang usaha atau kerja yang menjadi pilihannya. (WHY) Foto:Dok. IWF
Author
DEWI INDONESIA
FOOD & TRAVEL
CASA CUOMO, Simfoni Kuliner Italia di Jakarta