Berbagai Kemeriahan pada Peringatan Hari Koperasi Nasional 2017
Serangkaian acara menarik diselenggarakan guna Merayakan Hari Koperasi Nasional 2017.
12 Jul 2017



Tepat pada hari ini tanggal 12 Juli ini, Hari Koperasi Nasional diperingati. Dewan Koperasi Indonesia didukung beberapa kementrian dan instansi terkait menyelenggarakan kegiatan HARKOPNAS 2017 dan Peringatan Puncak HARKOPNAS 2017.
Diadakan pada tanggal 12-15 Juli 2017 di Makassar, acara tersebut merupakan upaya pengembangan sektor koperasi dan UKM di tanah air. HARKOPNAS 2017 diisi oleh beragam kegiatan seperti  ziarah makam Bung Hatta, Gerak Jalan, HARKOPNAS Expo, Kongres Koperasi III, Kemah Koperasi dan Peringatan Puncak HARKOPNAS 2017 yang akan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo. (WHY) Foto: Dok. HARKOPNAS
 

 

Author

DEWI INDONESIA