Tidak hanya cantik dan mempesona, Karlie Kloss turut memiliki kecerdasan. Perempuan 23 tahun ini mempunyai ketertarikan pada dunia yang sama sekali berbeda dengan profesinya. Supermodel asal Amerika yang juga salah satu Victoria’s Secret Angel ini menyukai studi pemrograman komputer sehingga memantapkan Karlie untuk meluncurkan program beasiswa dengan tajuk Kode with Karlie. Beasiswa “Kode with Karlie” ditujukan bagi perempuan usia 13 – 18 tahun yang tertarik pada teknik komputer dan bersedia mengikuti pelatihan keahlian software. Untuk mengikuti seleksi, mereka diminta mengunduh video berisi pernyataan untuk Karlie Kloss tentang alasan mereka ingin mempelajari computer coding.
Untuk melancarkan program ini, Karlie Kloss bekerja sama dengan Flatiron School, Amerika Serikat. Beasiswa diberikan untuk 20 perempuan terpilih yang akan mendapatkan kesempatan belajar selama dua minggu. Murid - murid perempuan ini akan mempelajari pemrograman bahasa yang disebut Ruby dan teknik membuat aplikasi komputer. Karlie meyakini, terlepas apapun pekerjaannya, perempuan harus pintar dan mampu menguasai dunia secara positif. “Saya merasa sangat penting untuk perempuan muda belajar kode komputer sedini mungkin untuk memastikan bahwa kita memiliki suara dan pengaruh di dunia ini”, ujar Karlie. (RR) Foto: Dok. TPG News.
Untuk melancarkan program ini, Karlie Kloss bekerja sama dengan Flatiron School, Amerika Serikat. Beasiswa diberikan untuk 20 perempuan terpilih yang akan mendapatkan kesempatan belajar selama dua minggu. Murid - murid perempuan ini akan mempelajari pemrograman bahasa yang disebut Ruby dan teknik membuat aplikasi komputer. Karlie meyakini, terlepas apapun pekerjaannya, perempuan harus pintar dan mampu menguasai dunia secara positif. “Saya merasa sangat penting untuk perempuan muda belajar kode komputer sedini mungkin untuk memastikan bahwa kita memiliki suara dan pengaruh di dunia ini”, ujar Karlie. (RR) Foto: Dok. TPG News.
Author
DEWI INDONESIA
FOOD & TRAVEL
CASA CUOMO, Simfoni Kuliner Italia di Jakarta