Satu Setengah Mata-Mata Karya Nirwan Dewanto
Satu Setengah Mata-Mata tulisan esai tentang seni rupa, berbagai gejala rupa serta pendekatan sastra hasil karya budayawan Nirwan Dewanto.
28 Nov 2016


Satu Setengah Mata-mata merupakan untaian tulisan esai penulis dan budayawan  Nirwan Dewanto tentang seni rupa dan berbagai gejala rupa dengan pendekatan sastra. Di dalamnya, Nirwan menuturkan kembali pengalamannya bersentuhan dengan berbagai bentuk dan momen seni. Peluncuran buku yang diadakan di Dia.Lo.Gue Art Space Kemang, Jakarta diisi dengan pembacaan dan pertunjukan oleh Jay Subyakto, Mira Lesmana, Ubiet Raseuki dan Najmi Ismail. Selain itu, digelar pula pameran arsip yang menghadirkan sebagian arsip pribadi Nirwan, yaitu berbagai “aksara rupa”-nya: aneka tulisan tangan, gambar kuasi-kaligrafi, bagan, potret diri, dan sebagainya, yang langsung maupun tidak berhubungan dengan produksi Satu Setengah Mata-mata. (ISA) Foto: ISA  
 

 

Author

DEWI INDONESIA