Bersantap Dengan Nuansa Homey di Mamacita The Wine Kitchen
Mamacita The Wine Kitchen yang berlokasi di Crystal Lagoon, Senayan City menyediakan ragam hidangan Mediterania yang menggunakan bahan-bahan pilihan terbaik.
19 Nov 2015


2 / 3
Selalu ada waktu untuk menyingkir dari padatnya rutinitas demi berjumpa dengan sahabat lama. Waktu intim ini tentunya ingin Anda lakukan di sebuah tempat bersantap dengan nuansa homey. Untuk itu layangkan pilihan Anda pada Mamacita The Wine Kitchen yang berlokasi di Crystal Lagoon, Senayan City. Mamacita menyediakan ragam hidangan Mediterania yang menggunakan bahan-bahan pilihan terbaik. Ada pula pilihan kelezatan hidangan Asia berbahan segar dan organik. Dengan interior bernuansa rustic serta alunan musik yang santai, mulailah suapan pertama Anda dengan Vitello Tonnato on Toasted Bruchetta, lalu lanjutkan dengan Grilled Oxtail Green Chilli Balado. Pun jika Anda ingin menikmati lezatnya berbagi piring dengan sahabat, cobalah menyantap White Pizza dengan topping krim jamur dan truffle oil. Untuk membuat waktu intim Anda bersama sahabat kian relaks dan menyenangkan, jangan lupa untuk menyandingkan hidangan lezat Mamacita dengan minuman yang selaras dengannya. Cicipi Lemon Grass Martini atau beragam pilihan wine kelas dunia untuk menemani waktu bertukar ide atau sekadar berbagi cerita. Mamacita The Wine Kitchen juga dapat menyiapkan private event untuk memberikan nuansa yang lebih bergaya ala Anda dan sahabat yang ingin membuat acara khusus. Ya, ajukan saja ide dan visi pertemuan yang Anda inginkan, Mamacita akan mewujudkannya, menjadikan momen bahagia Anda kian tak terlupakan. (IL) Foto: Dok. Mamacita
 

 

Author

DEWI INDONESIA