Tip Memilih Pakaian Olahraga yang Tepat
Agar tetap nyaman dan olahraga maksimal, ikuti tip berikut untuk memilih pakaian olahraga yang tepat.
22 Sep 2017




Pakaian olahraga yang baik adalah yang tidak membatasi gerak Anda, sehingga gerakan yang dilakukan lebih maksimal. Berikut ini beberapa hal yang perlu Anda perhatikan ketika memilih pakaian untuk berolahraga:
 
Ukuran Pas
Gunakanlah pakaian yang elastis, dan sesuai dengan ukuran tubuh Anda. Jangan memilih pakaian yang terlalu ketat agar dapat memberikan ruang untuk lebih bebas bergerak dan tidak menghambat sirkulasi darah saat berolahraga. Memakai baju yang tepat ketika berolahraga sangat penting untuk menghindari cedera.
 
Bahan Berpori atau Mudah Menyerap
Sangat penting untuk mengenakan pakaian yang membuat kulit mudah bernapas. Pilihlah busana yang berbahan katun atau yang berpori agar tetap nyaman seperti bahan nilon. Bahan berpori ini penting untuk membantu pendinginan tubuh selama berolahraga.
 
Alas Kaki yang Baik
Menurut Wanitha Ashok, pakar olahraga dari India, menggunakan sepatu dan kaus kaki yang nyaman, pas dan memeluk tubuh, akan memberikan stimulasi untuk semangat bergerak. Gunakan sepatu dan kaus kaki yang dapat menopang tumit dan kaki dengan baik. Kaus kaki dengan bahan campuran katun (cotton-poly) bisa menjadi pilihan.
 
Pakaian Dalam yang Nyaman
Sports bra mungkin sering diabaikan, tetapi benda satu ini sebaiknya Anda miliki. Pakaian dalam yang nyaman dapat menopang tubuh dengan baik ketika sedang berolahraga. Sehingga tidak ada kesalahan sikap tubuh yang akan berpengaruh pada hasil exercise.
 
Sesuai dengan Jenis Olahraga
Jangan sampai pakaian justru mengganggu gerak Anda. Jika akan melakukan olahraga lari atau jalan cepat, sepasang sepatu lari dan kaus merupakan pakaian yang pas. Gunakan juga sepatu lari yang baik agar Anda tak mengalami cedera kaki. (AU) FOTO: Pexels
 

 

Author

DEWI INDONESIA