Gaya Eklektik Gucci
Tas lain yang kami pilih Adalah tas tangan berbentuk kotak dari Gucci. Terbuat dari bahan beludru, tas ini memancarkan kesan eklektik. Ditambah kombinasi warna yang misterius, forest green, cokelat, dan ungu. Sebagai pelengkap, bagian pegangannya dibuat dengan aksen ulir yang menambah pesona tas satu ini.
Tas Tangan Sarat Kelas
Rayakan hari-hari “bebas” Anda dengan tas tangan Istimewa dari Dior, Dior Gem. Tas tangan yang satu ini hadir dengan siluet kotak klasik yang tak lekang dimakan zaman. Pula warna hijau emerald yang bold sekaligus timeless. Sebagai pemanis, Dior juga menyematkan sentuhan bunga perak dengan batu emerald di bagian tengahnya.